Tag Archives: dpmfe

BERBAGI KEBAHAGIAN DIBULAN PENUH BERKAH

Allah SWT adalah dzat yang maha adil , menciptakan semua makhluknya dengan begitu indah dan sempurna. Menciptakan sesuatu yang selalu berguna, memberikan kelebihan dan kekurangan kepada setiap umatnya, yang keduanya memiliki manfaat bagi kehidupan disekitarnya.

Makhluk ciptaan Allah SWT yang paling sempurna ialah manusia, manusia diciptakan dengan segala kelebihan yang tidak dimiliki oleh makhluk ciptaan Allah lainnya. Manusia diberi akal dan pikiran guna untuk membedakan mana yang baik dan mana yang buruk. Manusia diberi perasaan supaya dapat merasakan kehidupan disekitarnya.

Manusia yang beruntung adalah manusia yang berilmu, beragama, dan berakhlak baik. Tiga pokok permasalahan ini adalah sebuah tantangan bagi umat muslim khususnya, karena dari tiga pokok permasalahan ini saling berkaitan satu sama yang lainnya. Bak pepatah mengatakan “Ilmu tanpa agama adalah suatu kecacatan, dan agama tanpa ilmu merupakan kebutaan.”
Keyakinan adalah ketenangan dalam hati yang tidak akan kita dapatkan tanpa perenungan yang mendalam..

Sepenggal kata diatas membuat kami merasa bahwa disekitar kita ada banyak ketimpangan-ketimpangan sosial yang terjadi yang tidak masuk akal. Yang kaya semakin kaya, yang miskin semakin miskin. Hal ini terjadi karena umat saat ini hanya mengejar kehidupan duniawi dan melupakan kehidupan diakhirat. Mereka lupa bahwa diluaran sana banyak sekali orang-orang yang membutuhkan bantuan kita,perhatian kita,empati kita. Andai saja sifat keduniawian diimbangi dengan akhirat niscaya hidup ini akan lebih bahagia dan bermakna lagi.

Alhamdulillah, dibulan suci ramadhan ini kami keluarga besar dewan perwakilan mahasiswa fakultas ekonomi (DPM FE) bersama mahasiswa akuntansi universitas ahmad dahlan, tergugah hatinya untuk melakukan hal yang positif, hal yang dapat membantu memberi semangat kepada mereka yang membutuhkan, membantu mereka yang mempunyai kekurangan. Adapun kegiatan yang kami lakukan adalah buka bersama,berbagi kebahagian di panti asuhan Bina Siwi.

Panti asuhan Bina Siwi ini adalah salah satu panti asuhan yang notabenennya mereka yang tinggal adalah orang-orang disabilitas. Hal inilah yang menjadi alasan kami untuk berbagi kebahagian dengan mereka. Namun dibalik kekurangannya para penghuni panti asuhan Bina Siwi adalah orang-orang yang memiliki kemampuan yang sangat luar biasa. mereka mampu memainkan alat-alat musik tradisional maupun modern, mereka mampu menari, mereka mampu menghasilkan pernak-pernik yang sangat luar biasa indah dan cantik. Dari kekurangan mereka malah menjadikannya sebagai kekuatannya. Banyak kata kagum yang ingin diungkapkan dan juga rasa malu kepada mereka.karena mereka memiliki fisik yang kurang namun dapat menghasilkan sesuatu yang bernilai sedangkan kami belum bisa berbuat apa-apa untuk saat ini.Namun dari sinilah kami memperoleh arti kehidupan itu, terimakasih kepada pengurus panti asuhan Bina Siwi dan juga orang-orang yang sangat luar biasa yang ada di panti tersebut. Terimakasih telah mengajarkan arti KATA JANGAN MENYERAH DAN PUTUS ASA.

PANTI ASUHAN BINA SIWI BEST OF THE BEST

P_20160615_183354[1]

 

 

 

 

 

t

 

 

 

 

 

 

P_20160615_185708_HDR[1]

 

 

 

 

 

 

 #‎Sukses‬
‪#‎RamadhanbersamaBinaSiwi‬
‪#‎Dpmfe‬&Akuntansi2015-2016
‪#‎Ramadhan‬ Berkah.

#UADBERBAGI